Laman

Kamis, 01 Desember 2011

Win 7 and 8 modification

blog ini didedikasikan sebagai bahan referensi untuk mempercantik tampilan windows se7en dan windows ei8ht, seputar tip dan triks, utak atik registry dan hal-hal menarik seputar windows se7en


Apa yang menarik dari windows 7 dan 8

Mungkin banyak yang berpendapat bahwa Windows XP masih menjadi OS terbaik mengalahkan penerusnya Windows Vista yang dinilai masih "belum stabil" meski dengan fitur2 dan tampilan yang memukau.tetapi tidak dengan Windows 7,
sebagai salah satu windows terbaru (windows 8 sudah dirilis).tidak ada alasan lagi untuk menghindari OS OS cantik ini dengan alasan tidak atau kurang compatible dibanding dengan kestabilan Windows XP. karena dengan berjalannya waktu dan banyaknya proses pengembangan menuju perbaikan serta banyaknya program dan aplikasi "keren" yang dibangun diatas platform ini. dan ada selalu ada cara untuk menangani issue compatibility yang dikabarkan kurang bersahabat.  well . . . anda tidak akan kecewa.
Dan untuk kedepannya dijanjikan kesinambungan disebabkan adanya Windows 8 yang dibangun dengan core windows 7 dan juga untuk OS setelahnya yang direncanakan dalam siklus 3 tahunan.

Windows 7 adalah langkah maju terbesar dalam kegunaan sejak Windows 95 diperkenalkan. Bahkan, dari apa yang membuatnya menjadi lebih baik daripada Vista bermuara dari perbaikan user interface dan perangkat tambahan, meski sebenarnya tidak banyak fitur baru yang ditambahkan. tetapi kita bisa mengharapkan itu untuk kedepannya.


kemewahan antarmuka,menggunakan "jantung baru" yang disebut Aero Peek, membuat setiap jendela terbuka dengan transparan.Anda dapat menemukan apa yang Anda benar-benar cari dengan mengubah cara Anda menggunakan Windows. Inilah kemudahan untuk memaksimalkan jendela karena Anda menggunakan mereka, atau Anda dapat membiarkan jendela belajar bergaul mengikuti kebiasaan anda, karena itu jauh lebih mudah untuk menyulap mereka. Dengan kata lain, secara radikal mengorientasikan ulang User Interface secara multitasking.

selamat mengeksplorasi OS "ngejreng" ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar